BONE, – Pilkades Serentak Kabupaten Bone Tahun 2021 termasuk di Kecamatan Barebbo beberapa Desa dari enam Desa yang ikut dalam konteks pesta demokrasi pilkades telah memasuki Tahapan Penetepan Daftar Pemilih Sementara termasuk Desa Wollangi yang di pimpin oleh Nurlinda,SE sebagai ketua Panitia.
Giat tahapan penetapan DPS Desa Wollangi yang berlangsung di Sekretariat Panitia pada hari Rabu (6/10/2021) dihadiri oleh Camat Barebbo A. Muh.Ikbal, S.STP, M.Si, Empat Calon kepala Desa, Aparat Desa Pemerintah Desa Wollangi, Anggota BPD Wollangi, dan beberapa unsur masyarakat dari kalangan Tokoh masyarakat.
Pada kesempatan tersebut Camat Barebbo A.Muh. Ikbal lagi-lagi menegaskan terkaiT netralitas Penyelenggara, aparat Desa, dan anggota BPD demi lancarnya pelaksanaan Pilkades yang akan datang.
A. Ikbal menambahkan bahwa pelaksanaan tahapan dilaksanakan harus berdasarkan regulasi yang telah dituangkan dalam aturan yang ada termasuk tahapan penetapan DPS yang dilaksanakan hari ini.” Untuk itu Panitia Pilkades Tingkat Desa Wajib melaksanakan tahapan tersebut sesuai dengan regulasi termasuk jadwal tahapan-tahapan selanjutnya,” Pungkasnya.
Diakhir sambutannya A,Ikbal menghanturkan terima kasih terhadap keempat calon yang antusias selalu menghadiri tahapan saat diundang oleh panitia, ” Harapan kami, marilah kita tetap solid dalam menjalankan konteks pilkades ini, dengan menyadari jika dalam setiap kompetisi ada yang menang dan ada yang kalah, hingga pelaksanaan pilkades berjalan lancar, aman dan demokratis,” Ungkapnya.
Hasil Penetapan Daftar Pemilih Sementara (DPS) Desa Wollangi oleh Panitia yang jumlahnya 591 dengan rincian Jumlah Pemilih Laki-Laki sebanyak 285 dan Perempuan 306 semuanya tersebar di dua dusun yang ada di Desa Wollangi. (zm)
Komentar