BONE – Desa Waji Kecamatan Tellu Siattinge Kabupaten Bone, Brigpol Maman Suryaman menyapa masyarakat. Kegiatan ini adalah kegiatan rutin Maman sebagai salah seorang Bhabinkamtibmas di Polsek Tellu Siattinge.
Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Rabu (04/01/2023) lalu ini, sebagai upaya Maman untuk dekat dengan masyarakat. Kedekatan ini tentunya memiliki maksud tertentu, yaitu agar masyarakat bisa diajak bersinergi, bersama-sama dengan Polri menjaga dan memelihara Kamtibmas.
Hal inilah yang kemudian disampaikan Maman kepada pemilik rumah yang sedang duduk di depan rumahnya.
“Mari bersama Polri kita dukung dan jaga kamtibmas di wilayah kecamatan Tellu Siattinge,” ujar Maman.
Dilain tempat, Jumat 6/1), Kapolsek Tellu Siattinge IPTU Syafriadi menyampaikan respon masyarakat cukup positif, karena dapat memahami dan menerima dengan baik kedatangan Maman.
“Menjaga kamtibmas adalah tugas Polri, namun masuk dalam kewajiban semua orang, siapapun dia dan apapun profesinya. inilah yang perlu diketahui oleh masyarakat,” tutupnya. (*)
Komentar